Kemarin saya dan istri kabur sebentar untuk mencari makan siang. Kebetulan mood beliau sedang butuh asupan junkfood, maka bertolaklah kami ke sebuah toko burger bertajuk Luberger.
Kami bertandang ke cabang Luberger di daerah Buah Batu. Parkirannya agak kecil. Awalnya kita bingung mau menaruh motor di mana, alhamdulillah-nya dipersilahkan oleh satpam untuk parkir di area depan toko yang baru saja dipakai sebuah mobil untuk parkir.
Ini kesekian kalinya saya ke sini. Pertama kali saya ke sini karena penasaran dengan orderan GoFood burger teman saya yang.. sepertinya enak. Jadi kepengen. Setelah muter-muter beberapa kali, ternyata tempatnya di jajaran ruko. Agak tersembunyi emang. Kali pertama, loh kok enak. Kedua kali. Wah masih enak. Ehehehe.
Smashed Burger
Luberger mengklaim sebagai #1 Smashed Burger di Indonesia. Apa sih itu Smashed Burger? Smashed Burger adalah burger yang patty-nya dimasak dengan ditekan-tekan hingga lebih tipis. Ya.. jadi sebenarnya Smashed Burger adalah Burger Penyet sih. Apakah benar#1? Saya sendiri baru makan smashed burger di Luberger ini sih, dan kebetulan belum ketemu tempat lain yang menggalang-galangkan menu penyet ini. Jadi bolehlah kalau diklaim sebagai #1.
Rasa Khas Yang Spesial
Bagi kamu yang pencinta daging-dagingan, Luberger ini tempat yang istimewa. Kalau biasanya patty burger adalah daging giling, di sini kamu bisa memesan daging asap loh. Aroma bakarannya sangat terrasa dan bikin nagih. Beda deh sama burger-burger kayak di McD atau mamang kaki-lima.
Karena menu burger adalah menu spesialisasi di sini, makanya rasanya pun spesial dan istimewa. Sausnya asin dan manis. Tekstur dagingnya lebih menggigit. Rotinya agak kering, tidak terlalu lembut, tapi pas dengan sajian daging dan saus yang luber ke mana-mana.
Ah, iya, karena isiannya yang super banyak maka pasti akan luber ke mana-mana. Saat mengambil makanan kamu diberi opsi untuk memakai sarung tangan atau garpu dan pisau plastik. Karena ingin praktis, jadi saya memilih garpu dan pisau plastik saja.

Enak, Tapi…
Luberger memang mantab dan bikin nagih. Jika ingin merasakan burger dengan sajian premium, ini tempat yang tepat. Tapi.. dengan sajian yang premium, harga yang ditawarkan juga lebih premium ya. Hehehe.